Suara Denpasar - Dalam sebuah wawancara dengan salah satu media Korea Selatan, Shin Tae Yong (STY) memberikan isyarat bahwa Piala Asia 2023, yang akan digelar pada tahun 2024, akan menjadi turnamen terakhirnya sebagai nakhoda Timnas Indonesia.
Kabar tersebut diunggah oleh akun Twitter @Indostransfer pada Jumat (26/5/2024). Disebutkan bahwa meskipun kontraknya berakhir pada bulan Desember 2023, Shin Tae Yong menyatakan bahwa ia akan tetap memimpin timnas Indonesia hingga Piala Asia 2024.
Berikut isi percakapan dari wartawan kepada Shin Tae Yong, melansir dari akun Twitter @Indostransfer.
Pertanyaan: Kontrak Anda berakhir hingga Desember 2023, tapi Piala Asia akan digelar pada tahun 2024. Bagaimana Anda mengatasinya?
Baca Juga:Pemberian Lebih Erick Thohir ke Shin Tae Yong untuk Marc Klok CS
STY: Saya berkomunikasi dengan Erick Tohir dengan baik, saya harus menyelesaikan tugas yang harus saya lakukan. (Q: Lalu apakah akan memimpin Indonesia setelah Piala Asia?). Tidak. Saya akan bekerja hingga Piala Asia 2024. Erick Tohir adalah orang yang memiliki banyak ketertarikan dengan sepakbola, dia juga banyak bicara denganku. Meskipun kami tidak bisa mengadakan Piala Dunia U20.
Pertanyaan: Dari keadaan tersebut, Piala Asia tampaknya menjadi kompetisi internasional terakhir bagi Anda sebagai pelatih (untuk Indonesia). Saya dengan para pemain, tetapi pikir motivasi pelatih Shin sama besarnya dengan para pemain.
STY: Pertama-tama, saya ingin memberi kesan bahwa pelatih Korea kami bekerja sangat keras di luar negeri. Pelatih Park Hang-seo telah sukses besar di Vietnam, dan saya serta Malaysia, pelatih Kim Pan-gon juga. Saya merasa bahwa direktur benar-benar bekerja keras untuk memenuhi tanggung jawab mereka Di satu sisi, saya pikir mereka mewakili Korea.
Sebagaimana diketahui, melansir dari Transfermarkt, Shin Tae Yong resmi menjadi juru racik Timnas Indonesia sejak 1 Januari 2020. Di bawah kepemimpinannya, Timnas Indonesia mengalami beberapa perubahan yang positif, termasuk dengan melesatnya bintang-bintang muda Timnas di bawah asuhannya.
Namun, seperti yang diisyaratkan dalam wawancara terbaru dengan media Korea Selatan di atas, Shin Tae Yong mengindikasikan bahwa Piala Asia 2023 di tahun 2024 akan menjadi turnamen terakhirnya sebagai pelatih timnas Indonesia. Meskipun masa depannya setelah itu masih tidak pasti, Shin Tae yong berjanji untuk memberikan yang terbaiknya hingga akhir masa jabatannya.
Hingga saat ini, kebenaran mengenai kabar tersebut belum dikonfirmasi oleh PSSI. Baik pihak Shin Tae Yong maupun PSSI belum memberikan pertanyaan resmi mengenai akhir masa kepelatihan Shin Tae Yong di Indonesia. (*/Dinda)