Suara Denpasar – Timnas Indonesia U22 benar-benar tampil memukau di gelaran SEA Games Kamboja 2023.
Bukan hanya soal meraih medali emas, akan tetapi Ernando Ari CS bahkan tak terkalahkan sepanjang turnamen.
Indonesia juga tampil memukau di final dengan menghancurkan Thailand 5-2 sekaligus memastikan medali emas yang sudah ditunggu selama 32 tahun.
Keberhasilan Timnas menjuarai gelaran multievent tersebut turut serta membuat harum nama klub yang menyumbangkan pemain pada tim asuhan Indra Sjafri itu.
Baca Juga:Pantas Dijuluki Pemersatu Bangsa, Ternyata Ini Momen Hot Tante Ernie, Yuk Intip Disini
Salah satunya ialah Persib Bandung, seorang pemain pangeran biru bahkan turut mencetak gol pada saat laga final (16/5/2023) lalu.
Ia adalah Beckham Putra, Persib turut mengunggah gol yang dicetak Beckham di instagram resmi klub @persib.
Salah seorang pemain Persib, Ciro Alves pun mengirim sinyal membara mendukung dan mengapresiasi juniornya itu.
Ia @cirooficial memberikan emoticon love, api membara dan bendera merah putih.***
Baca Juga:Tak Melulu Seksi, Potret Tante Ernie Kenakan Dress Hitam Tertutup, Kata Netizen Elegan Banget?