Suara Denpasar - Rumah tangga Nikita Mirzani dengan suami sirinya, Antonio Dedola menjadi sorotan publik.
Terbongkar bahwa Nikita Mirzani lakukan KDRT, hingga kini Antonio Dedola resmi jatuhkan talak cerai kepada artis kontroversional itu melalui pesan teks.
Sebelumnya, Nikita Mirzan lakukan siaran langsung dan menuding Antonio Dedola telah kabur dari rumahnya dengan membawa beberapa barang bermerk miliknya.
Tidak terima dirinya dituding kabur dengan membawa barang-barang milik Nikita, laki-laki berkebangsaan Jerman itu menepis tudingan tersebut.
Baca Juga:Raline Shah Pernah Ditolak Sama Cowok, Begini Kisahnya
"I would never steal from anyone, i was a police officer in Germany for years and have been for justice all my life why would i do such a thing!"
"(Saya tidak akan pernah mencuri dari siapapun, saya adalah seorang petugas kepolisian Jerman selama bertahun-tahun dan telah memperjuangkan keadilan selama bertahun-tahun mengapa saya melakukan hal tersebut)" tegas Antonio dikutip dari Instagram @toni.dedola, Senin (1/5/2023).
Tidak hanya itu, Antonio juga menguak fakta mengejutkan bahwa dirinya telah mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) oleh Nikita di hari dimana ia keluar dari rumah mewah itu.
"Did she also tell you that she beat me that day?"
"(Apakah dia juga memberitahu kalian bahwa dia memukuliku hari itu?)" ungkap Antonio.
Baca Juga:Ditalak Antonio Lewat WA, Nikita Mirzani Sewot Merasa Diketawai Nindy Ayunda: 'Lu Juga Blangsak'
Ia mengaku telah ditinju dan ditendang bahkan ia juga menyebut bahwa Nikita juga sampai hati melempar benda-benda ke bagian tubuhnya.
Menikah siri sejak (1/2023), kini Antonio resmi jatuhkan talak kepada Nikita melalui pesan teks WhatsApp.
"My name is Antonio Dedola and i divorce you (Nikita Mirzani) right now! (nama saya Antonio Dedola dan saya menceraikan Anda sekarang!)" pesan teks Antonio kepada Nikita.
Usai menjatuhkan tala Antonio berharap agar Nikita dapat memulai hidup baru dengan bahagia tanpa dirinya.(*)