CEK FAKTA: Amunisi Baru, Persib Bandung Resmikan Gelandang Serang Asal Thailand Ratchanat Aranpiroj?

Menatap musim kompetisi Liga 1 2023/2024, Persib Bandung dikabarkan telah resmi menjalin komitmen bersama seorang pemain asal Thailand berposisi sebagai gelandang serang.

Wildan Darussalam
Sabtu, 29 April 2023 | 06:30 WIB
CEK FAKTA: Amunisi Baru, Persib Bandung Resmikan Gelandang Serang Asal Thailand Ratchanat Aranpiroj?
CEK FAKTA: Amunisi Baru, Persib Bandung Resmikan Gelandang Serang Asal Thailand Ratchanat Aranpiroj? (yt Abud Sport)

Suara Denpasar - Menatap musim kompetisi Liga 1 2023/2024, Persib Bandung dikabarkan telah resmi menjalin komitmen bersama seorang pemain asal Thailand berposisi sebagai gelandang serang. Pemain tersebut kabarnya didatangkan untuk menambah amunisi lini tengah Persib agar semakin baik. Pemain yang dimaksud ialah Ratchanat Aranpiroj.

Kabar bergabungnya pemain berusia 26 tahun tersebut disebarkan oleh kanal Youtube Abud Sport pada (28/04/2023) dengan unggahan yang berjudul “Diperkenalkan Hari Ini !! Bos Persib Resmikan Gelandang Serang Asal Thailand DiGraha Persib,”. Tayangan berdurasi 2 menit 6 detik tersebut dapat dilihat pada link berikut: https://youtu.be/6raHiTTi9Cw

Hingga saat ini (29/04/2023), video tersebut telah ditonton sebanyak lebih dari 1,4 ribu kali. Lantas benarkah klaim bahwa Ratchanat Aranpiroj telah resmi menjadi amunisi baru Persib Bandung?

CEK FAKTA

Baca Juga:Transfer Persib Bandung ke PSIS Semarang, Setelah Bayu Fiqri Lanjut Pemain Ini?

Setelah ditelusuri, narator dalam unggahan tersebut hanya membahas rumor tentang Persib Bandung yang sedang membidik pemain asing Asia. Sang narator lantas menyebut bahwa pemain bidikan Persib Bandung ialah Ratchanat Aranpiroj. Mantan pemain Timnas Thailand U-23 tersebut dinilai cocok untuk diangkut Persib karena masih berusia muda dan harga pasarnya tidak mahal.

Melansir laman Transfermarkt, saat ini Ratchanat masih berstatus sebagai pemain Bangkok United hingga 31 Mei 2023 mendatang. Dalam laman tersebut juga dijelaskan bahwa peluang terjadinya transfer Ratchanat Aranpiroj ke Persib terbilang cukup kecil yakni hanya 20%. Pihak Persib Bandung juga sampai saat ini belum menyatakan adanya perekrutan Ratchanat ke skuad Maung Bandung.

Tak hanya itu, slot pemain Asia Liga 1 disebut-sebut masih sama seperti sebelumnya yaitu hanya 1 pemain. Posisi tersebut saat ini telah diisi Daisuke Sato dari Filiphina yang bahkan sudah melakukan perpanjangan kontrak dengan Persib Bandung. Oleh karena itu, akan sulit bagi Persib Bandung untuk mendatangkan Ratchanat Aranpiroj.

KESIMPULAN

Klaim bahwa Ratchanat telah resmi diperkenalkan sebagai amunisi baru Persib Bandung seperti klaim yang disebarkan kanal Youtube Abud Sport tersebut merupakan klaim yang salah. Tayangan tersebut terindikasi sebagai video hoaks. (*/Dinda)

Baca Juga:CEK FAKTA: Striker Mengerikan! MBala Nzola Resmi Gabung ke Persib Bandung?

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Olahraga

Terkini

Tampilkan lebih banyak