Cek Fakta: Iis Dahlia Makin Hancur, Usai Devano Danendra Kini Giliran sang Suami Pindah Agama?

Devano Danendra, putra dari pedangdut Iis Dahlia menjadi perbincangan media lantaran diisukan telah pindah keyakinan.

Irfan Arianto
Minggu, 02 April 2023 | 18:45 WIB
Cek Fakta: Iis Dahlia Makin Hancur, Usai Devano Danendra Kini Giliran sang Suami Pindah Agama?
Cek Fakta: Iis Dahlia Makin Hancur, Usai Devano Danendra Kini Giliran sang Suami Pindah Agama? (YouTube Hei infotainment)

Suara Denpasar - Devano Danendra, putra dari pedangdut Iis Dahlia menjadi perbincangan media lantaran diisukan telah pindah keyakinan.

Rumor tersebut semakin mencuat setelah Devano Danendra mengunggah posting di akun Instagram pribadinya, dengan memperlihatkan potret dirinya mengenakan sebuah kalung berbentuk salib.

Tak sampai disini, kini giliran Satrio Dewandono atau ayah dari Devano yang turut dikabarkan berpindah keyakinan mengikuti sang anak.

Informasi tersebut disebarkan oleh kanal YouTube dengan 81,4 pengikut bernama hai infotainment.

Baca Juga:Devano Danendra Pilih Tinggal di Kontrakan Ketimbang Bersama Iis Dahlia, Kenapa?

"Usai Devano pindah keyakinan, kini giliran sang ayah, Iis Dahlia Hajya bisa pasrah" tulis judul video tersebut dikutip Suara Denpasar, Minggu (2/4/2023)

Selain itu, dalam thumbnail video juga memperlihatkan potret dari Devano Danendra, Iis Dahlia bersama suaminya dengan bagian sampul belakang yang menampilkan sebuah gereja.

"Gosip viral!! Iis Dahlia makin hancur, sang suami ikuti jejak anak, pindah agama"tulis narasi dalam thumbnail video tersebut.

Video tersebut hingga kini sudah ditonton oleh lebih dari 166ribu pengguna sejak di unggah pada, Kamis (30/3/2023).

Lantas apakah klaim yang disebutkan oleh kanal YouTube hai Infotainment benar adanya?

Baca Juga:CEK FAKTA: Pengakuan Devano Danendra Setelah Pindah Keyakinan, Akui Malu Punya Ibu Seperti Iis Dahlia?

CEK FAKTA

Berdasarkan penelusuran, klaim yang mengatakan bahwa suami Iis Dahlia murtad merupakan berita yang tidak benar.

Faktanya, dalam video tersebut hanya mengulas beberapa artikel seputar Devano Danendra yang diisukan murtad dari Islam.

Selain hal itu, hingga akhir video tidak ditemukannya bukti valid terkait kabar mengenai ayah dari Devano yang berpindah keyakinan sekaligus bukti yang menunjukkan Iis Dahlia pasrah akan hal tersebut.

KESIMPULAN :

Berdasarkan penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa informasi yang menyatakan bahwa suami Iis Dahlia pindah agama adalah informasi bohong.

Faktanya, dalam video tersebut hanya menceritakan isu dari Devano Danendra yang berpindah agama dan tidak juga membahas bahwa Satrio Dewandono atau sang ayah turut mengikuti hal tersebut.

Dikutip dari metro.suara.com, terkait tentang kalung yang dipakai oleh putra kedua Iis Dahlia tersebut merupakan sebuah kalung Chrome Hearts dari brand Hyped yang biasa dipakai kalangan artis dan selebriti. Kalung tersebut tidak terikat identitas agama apapun dan bukan rosario.

Demikian pula soal kabar bahwa Devano Danendra yang pindah agama, sejauh ini belum ada sumber kredibel maupun pernyataan keluarga yang membenarkan isu tersebut.

Jadi dapat disimpulkan bahwa video dari kanal YouTube Hei infotainment, berjudul "Usai Devano pindah keyakinan, kini giliran sang ayah, Iis Dahlia Hajya bisa pasrah" adalah HOAKS.

Pasalnya dalam video tersebut tidak ditemukan keselarasan antara judul maupun isi yang ditayangkan. (*/Ana AP)

Lifestyle

Terkini

Satu sosok nampaknya akan tetap berseragam pangeran biru di musim depan setelahnya sebelumnya banyak rumor untuk hengkang.

Olahraga | 21:00 WIB

Pria bernama lengkap Ernando Ari Sutaryadi atau lebih akrab disapa Ernando Ari ini merupakan pemain sepak bola kelahiran Semarang, Jawa Tengah pada 27 Februari 2002 silam yang berarti usianya kini menginjak 21 tahun.

Olahraga | 20:30 WIB

Kaesang Pangarep memberikan pujian kepada sang istri, Erina Gudono, yang serba bisa. Namun, ada satu kata yang membuat warganet geleng-geleng kepala.

Lifestyle | 20:13 WIB

Pada Juni ini, ada beberapa drama Korea yang menarik dan bisa kalian masukan dalam watchlist.Di bulan Juni 2023 ini, selain drama Villain of Romance, Bloodhounds, King The Land, See You in My 19th Life, dan Lies Hidden In My Garden, ada beberapa drama lain seperti berikut ini.

Lifestyle | 20:13 WIB

Berita menghebohkan datang dari dua pemain abroad Indonesia yaitu Elkan Baggott dan Asnawi Mangkualam.

Olahraga | 20:10 WIB

Buat yang sedang di Bandung, jangan lewatkan mengunjungi Pemandian Air Panas Carita Alam, yang terletak di Desa Margamukti, Desa Kertamanah, Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Lifestyle | 19:53 WIB

Pada Juni ini, ada beberapa drama Korea yang menarik dan bisa kalian masukan dalam watchlist. Apa saja? Simak ulasan berikut.

Lifestyle | 19:49 WIB

Laga BRI Liga 1 2023/2024 tak lama akan digelar, sehingga setiap tim tengah mempersiapkan amunisi terbaiknya. Salah satunya RANS Nusantara FC, kini telah mempersiapkan timnya dalam menyambut Liga Divisi 1 tersebut.

Olahraga | 19:45 WIB

Jika berbicara tentang kehadiran Idol Korea di konten Raffi Ahmad. Ketiga member NCT yaitu DOJAEJUNG bukan orang pertama yang pernah main ke rumah Sultan Andara tersebut.Ada dua Idol Korea Seletan yang pernah main ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tersebut.

Lifestyle | 19:21 WIB

Kasus korupsi menara BTS 4G yang melibatkan mantan Menteri Kominfo Johnny G. Plate pada 17 Mei 2023, masih menjadi pembahasan hangat di media sosial.

News | 19:20 WIB

Sampah-sampah tersebut menumpuk hingga memanjang sekitar 200 meter di sodetan tersebut.

Metropolitan | 13:26 WIB

Sukron menabrak pengendara motor hingga tewas di Slipi pada 25 April 2023 lalu

Metropolitan | 07:02 WIB

Forum Akademisi Penggemar Sepak Bola Indonesia (FAPSI) menggelar nonton bareng (nobar) Piala Dunia U-20 antara Brazil melawan Tunisia.

Metropolitan | 06:12 WIB

Kongres Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi bakal dihadiri Heru Budi.

Metropolitan | 21:15 WIB

Plt Kepala Disdik DKI Syaefuloh Hidayat mengatakan, nilai anggaran untuk mencairkan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2023 adalah Rp 1,5 triliun.

Metropolitan | 18:46 WIB

Rasa syukur itu diungkap sang aktris di salah satu unggahan media sosial Instagram pribadinya.

Gosip | 21:26 WIB

Farhat Abbas terus menyindir anak-anak Presiden Jokowi yang terjun ke dunia politik.

Gosip | 21:18 WIB

Meski tak mengikuti jejak karier orangtuanya, Nysa Devgan selalu jadi sorotan publik India.

Gosip | 21:10 WIB

Kaesang Pangarep digosipkan maju menjadi Wali Kota Depok.

Gosip | 20:51 WIB

Farida Nurhan malah kena palak usai memberikan review gratis di salah satu warung soto di Banyumas.

Gosip | 20:28 WIB
Tampilkan lebih banyak