Suara Denpasar - Tak puas menyerang akun Instagram Ganjar Pranowo, netizen kini mengingatkan istri dan anak Gubernur Jawa Tengah tersebut usai Indonesia dinyatakan batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pada Mei mendatang.
Seperti diketahui bersama, Ganjar Pranowo menjadi salah satu pimpinan daerah yang menolak Timnas Israel dalam perhelatan Piala Dunia U-20.
Hal tersebut disinyalir menjadi salah satu penyebab FIFA membatalkan perhelatan Piala Dunia U-20 2023 dilaksanakan di Indonesia.
Netizen dalam hal ini meminta agar istri dan anak Ganjar Pranowo mengingatkan gubernur dua periode tersebut untuk bertanggung jawab atas statement penolakan Timnas Israel yang berimbas Timnas Indonesia U-20 gagal bermain di Piala Dunia.
Tidak hanya itu, netizen juga meminta istri dari Ganjar Pranowo itu mengingatkan suaminya untuk fokus ke Jateng bukan malah menggagalkan impian anak bangsa Indonesia.
Hal itu diungkapkan ribuan netizen pada kolom komentar di unggahan akun Instagram @atikoh.s dan @alamganjar.
“Bela Rakyat dulu baru bela negara lain,” tulis @ferdiansyahokyramadhani.
“Gagal pildun bu bilang bapak e fokus Jateng saja” tulis @rengga.3.k.
“Bilang ke suaminya utamakan kepentingan negara sendiri” lanjut @krisbaktiar.
“Mumpung udah buka puasa, tolong bu bisikin ke telinga pa Ganjar Tanggung Jawab, bukan pencitraan mulu,” tulis @ muhammadtaopik_r.
“Bilangin bapaknya ya, klo makan kurang-kurangin mainnya, ga bagus buat perkembangan otak soalnya,” tulis @bethapahlevi di kolom komentar akun Instagram anak dari Ganjar Pranowo @alamganjar.
“Bapakmu suruh aja jadi presiden Palestina,” tulis @anugrah.sembiring.
Dikutip melalui Antara, kini Ganjar Pranowo justru mengaku kecewa lantaran Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Namun ia menyebut hal itu bukanlah kiamat dan meminta pemain sepakbola untuk tetap semangat dalam berlatih, karena menurutnya masih banyak ajang yang bisa diikuti. (Rizal/*)