Suara Denpasar - Amanda Manopo informasikan ada hadiah iPhone 14 bagi siapapun yang mau ikut challenge 15 detik.
Challenge yang dimaksud ialah tantangan menggunakan salah satu filter Tiktok, disponsori oleh suatu pihak tertentu bersama Tiktok.
Video tantangan itu disampaikan Amanda Manopo melalui akun Tiktok resminya, @agml612 dengan nama akun Amanda Manopo, dilansir Suara Denpasar pada Senin, (27/3/2023).
Dalam video itu, Amanda menyampaikan tantangan berupa challenge 15 detik berupa game untuk siapapun dengan cara menggunakan salah satu filter di Tiktok.
Baca Juga:Viral Video Amanda Manopo sampai Ngomong Kasar di Depan Kamera, Kenapa?
"Halo semuanya, aku Amanda, yuk cobain challenge 15 detik untuk tahu kepribadian kamu," ajaknya dalam video tersebut.
Kemudian, Amanda Manopo menyampaikan deretam hadiah bagi pemenang yang berhasil mengikuti challenge tersebut.
"Kalau kalian main game nya sekarang, kalian berkesempatan dapat iPhone 14, parfum dan voucher belanja," ujarnya melanjutkan.
Undian tersebut diwartakan akan diumumkan pada 1 Mei 2023, jadi siapapun masih bisa ikut kesempatan tersebut.
Pemenang undian ialah akun Tiktok yang mengikuti challenge 15 detik Amanda Manopo dengan jumlah viewers terbanyak.
Baca Juga:Mengaku Kesal Saat Berpacaran dengan Alshad Ahmad, Ternyata Meutia Amanda Dapatkan Hal Ini
Selain iPhone 14, ada juga sederet hadiah lainnya, yaitu parfume dan undian voucer belanja di beberapa minimarket tertentu. (*/Dinda)