Suara Denpasar- Chanathip Songkrasin Pemain Timnas Thailand yang saat ini bermain di Liga Jepang bersama bersama Kawasaki Frontale bisa dikatakan merupakan Pemain terbaik Asia Tenggara saat ini.
Bagaimana mana tidak, dirinya berkesempatan untuk bermain pada liga tertinggi Jepang dan dikontrak oleh salah satu klub besar Kawasaki Frontale sampai Januari 2025.
Dengan nilai Transfer saat ini pada kisaran harga 20,8 Milyar Rupiah, pantas gelandang serang sekaligus kapten Timnas Thailand ini banyak klub yang menginginkan jasanya.
Salah satu Instagram dengan akun @tintajuna, baru-baru ini membuat kolase foto Chanathip Songkrasin berbaju Persebaya Surabaya.
Dalam caption foto yang dia unggah pada Kamis (23/03/2023) kemarin, akun tersebut menuliskan bahwa Chanathip Songkrasin sangat cocok dengan gaya main Aji Santoso di Persebaya Surabaya.
"Dengan gaya bermainnya, mungkin sangat cocok untuk Persebaya Surabaya dipimpin oleh Aji Santoso untuk mengisi kuota Asean," tulis akun @tintajuna yang mendapatkan 1888 like tersebut.
Tentunya apabila kabar tersebut benar, bisa jadi kedatangan Chanathip Songkrasin akan menjadi pemain kunci bagi skuat Bajul ijo Persebaya Surabaya.
Selain itu dengan adanya regulasi baru 5 pemain asing dan 1 pemain Asean, hal itu bisa dimanfaatkan oleh Persebaya Surabaya untuk merekrut Lionel Messi asal Thailand tersebut. (Rizal/*)
Baca Juga:Keluar Penjara, Seungri Eks Bigbang Rayakan dengan Liburan Bersama Pacar di Thailand