Suara Denpasar - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memuji kualitas pertahanan tim asuhannya usai menaklukan Burundi dengan skor 3-1 di laga FIFA Match Day, Sabtu (25/3).
Dalam laga itu, Shin Tae-yong memakai formasi tiga bek yang diisi oleh dua pemain naturalisasi Jordi Amat dan Elkan Baggott plus bek lokal Rizky Ridho.
Pelatih asal Korea Selatan ini menilai jika penampilan trio Elkan-Jordi-Ridho cukup baik. Meski Elkan Baggott tidak sedang dalam kondisi 100 persen dan melakukan beberapa kesalahan di babak kedua.
Meski begitu, Shin Tae-yong menilai jika pertahanan Timnas Indonesia saat ini tidak seperti dulu usai mendapat tambahan amunisi satu bek naturalisasi lainnya, Jordi Amat.
Baca Juga:Keterlaluan! Ternyata Ini Penyebab Wamenkumham Polisikan Keponakan Sendiri
“Kita bisa melihat dan menilai bahwa pertahanan timnas sekarang tidak seperti dulu,” ungkapnya dalam konferensi pers usai pertandingan, dikutip Suara Denpasar dari ANTARA, Minggu (26/3/2023).
Meski persiapan untuk pertandingan ini cukup mepet, di mana skuadnya hanya punya tiga hari. Shin Tae-yong menilai penampilan tim asuhannya cukup baik.
Namun meski penampilan trio bek tersebut mendapat pujian darinya. Shin Tae-yong mengatakan ketiga pemain tersebut belum tentu diduetkan kembali di laga selanjutnya.
“Untuk pertandingan hari ini memang dicoba ya trio Ridho-Elkan-Jordi. Memang setiap pertandingan bisa beda-beda ya tergantung kondisi pemain seperti apa,” ujarnya.
Sehingga ia memastikan trio di lini pertahanan Timnas Indonesia bisa berubah-ubah tergantung kondisi pemain dan formasi yang akan digunakan selanjutnya.
Baca Juga:3 Pemain Timnas Indonesia yang Kurang Maksimal saat Hadapi Burundi, No.2 Andalan Persija
Selanjutnya pertandingan leg ke-2 Timnas Indonesia vs Burundi akan digelar pada Selasa (28/3).***