Suara Denpasar - Kabar menggembirakan datang dari penyanyi Ifan Seventeen. Dirinya dikabarkan telah menjalani operasi tumor kepala yang dideritanya.
Hal ini dikabarkan istri Ifan Seventeen, Citra Monica. Belum lama ini dirinya mengunggah postingan mengenai kondisi Ifan Seventeen.
"Bismillah, doakan semoga lancar operasinya," ujar Ifan Seventeen, dilansir Suara Denpasar dari Instagram Story-nya, Sabtu, (25/3/2023).
Hal serupa juga terlihat di dalam unggah Citra Monica, istri Ifan Seventeen. Dirinya mengucap rasa syukur sekaligus memohon doa publik luas untuk kesembuhan Ifan Seventeen.
Baca Juga:Cek Fakta: Jokowi Turun Langsung ke Sarang KKB, Presiden Pertama dalam Sejarah, Benarkah?
"Alhamdulillah, operasinya berjalan lancar. Terima kasih untuk semua doanya. Sekarang suamiku sedang dalam masa pemulihan. Minta doanya mudah-mudahan proses recoverynya berjalan dengan lancar juga, Aamiin," ujar Citra Monica.
Bahkan sejumlah rekan artis pun turut mendoakan kesembuhan Ifan Seventeen di kolom komentar Instagram-nya.
"Cepet pulih, ya, Fan," tulis Virgoun di kolom komentar Ifan Seventeen.
"Bismillah, sehat kembali. Semangat," tulis Tya Ariesta.
"Semangat saudaraku, semoga Allah senantiasa merahmati, lancar-lancar, ya," tulis Andre Taulany.
Baca Juga:Hartanya Capai Rp 51 M, Calon Hakim Agung Khusus Pajak Ini Punya Rekening Gendut
"Insya Allah dilancarkan brader," tulis Ricky vokalis band Five Minutes. (*/Dinda)