Suara Denpasar – “Wow! Arya Saloka Siapkan Kejutan Terbesar Menyambut Kedatangan Amanda Manopo Ke Ikatan Cinta.” Ya, begitulah petikan judul pada kanal YouTube Masyuda YT yang diupload pada Selasa (14/03/2023). Video ini baru saja tayang beberapa jam yang lalu telah ditonton sebanyak 4.597 pecinta YouTube dalam durasi 8 menit. Dilansir Suara Denpasar, Selasa (14/03/2023).
Dalam narasi awalnya, sang presenter Masyuda YT mengungkapkan adanya kabar tentang kedatangan Amanda Manopo ke Ikatan Cinta. Dirumorkan memang saat ini Amanda sudah tidak menjadi bagian dari salah satu sinetron unggulan RCTI ini. Menurut penuturan si Presenter, lawan mainnya yaitu Arya Saloka masih bertahan.
Disebutkan bahwa banyak penggemar yang menginginkan agar Amanda Manopo mau kembali syuting di Ikatan Cinta bersama Arya Saloka. Karena dalam perjalanan yang telah dilaluinya di sinetron tersebut begitu banyak meninggalkan kenangan manis.
Lantas, benarkah Amanda Manopo Kembali Ke Ikatan Cinta dan disambut dengan kejutan oleh Arya Saloka?
Baca Juga:6 Manfaat Buah Zuriat bagi Kesehatan, Salah Satunya untuk Kesuburan!
CEK FAKTA
Cek fakta pun kemudian dilakukan oleh tim Suara Denpasar. Ketika mengikuti secara perlahan video yang diunggah oleh Masyuda YT dan dapat diakses melalui https://www.youtube.com/watch?v=l4c-QV1a11c. Sejak awal video hingga akhirnya tim Suara Denpasar tidak menemukan judul video yang dibuat oleh Masyuda YT ada dalam pembahasan narasi video yang diterbitkan. Sehingga dari sini Tim mulai menemukan kejanggalan antara judul dan isi konten videonya Masyuda YT tentang Arya Saloka memberikan kejutan terbesar kepada Amanda Manopo atas kedatangannya di ikatan cinta tidak sesuai.
Melansir dari kedua instagram @amandamanopo dan @arya.saloka, tim Suara Denpasar juga tidak menemukan adanya postingan yang menunjukkan pertemuan keduanya di ikatan cinta. Tetapi hanya terdapat postingan pribadi masing-masing figur tersebut.
KESIMPULAN
Maka, disimpulkan lah oleh tim pencari fakta Suara Denpasar bahwa berita atau informasi yang disampaikan oleh kanal YouTube Masyuda YT tergolong ke dalam berita bohong (hoax) yang tidak bisa dijadikan acuan untuk mencari fakta. Dikutip Suara Denpasar, Selasa (14/03/2023). (Rizal/*)
Baca Juga:Panaskan Persaingan Top Skor BRI Liga 1, Matheus Pato: Kepentingan Borneo FC Tetap yang Utama