CEK FAKTA: Amanda Manopo Putuskan Jadi Mualaf Demi Jadi Istri Masa Depan Arya Saloka

CEK FAKTA: Amanda Manopo Putuskan Jadi Mualaf Demi Jadi Istri Masa Depan Arya Saloka

Nome
Sabtu, 25 Februari 2023 | 06:27 WIB
CEK FAKTA: Amanda Manopo Putuskan Jadi Mualaf Demi Jadi Istri Masa Depan Arya Saloka
Tumbnail Youtube Story' Hit TV

Suara Denpasar-Meski telah keluar dari Sinetron Ikatan Cinta, RCTI, Amanda Manopo masih kerap dihubung-hubungkan dengan Arya Saloka. Bahkan di media sosial, informasi miring tentang keduanya masih terus berseliweran. 


Salah satunya sebuah video yang diunggah oleh kanal YouTube Story' Hit TV. Video itu diunggah pada Jumat (24/2/2023) dengan judul "Cantik Alami Ternyata Amanda Manopo Kini Resmi Menjadi Mualaf Hanya Karena Demi Sang Suami, Arya Saloka".


Narasi pada video itu menyebutkan jika Amanda Manopo dan Arya Saloka telah sah menjadi suami istri. Bahkan disebutkan juga Amanda Manopo telah menjadi mualaf demi bisa menikah debgab Arya Saloka.


"Lagi-lagi dan lagi, heboh di jagad maya ternyata Amanda Nanopo kini resmi menjadi mualaf hanya demi sang suami. Arya Saloka kini menjadi suami istri dengan Amanda Manopo dengan sah di dunia nyata," sebut kanal YouTube itu.

Baca Juga:Sudah Punya Putri Anne Sebagai Istri Sah, Ternyata Arya Saloka Sangat Rindu Sosok Amanda Manopo: Ada Perhatian Lebih Yang Diberikan


Lalu narasi itu kemudian menyebutkan jika mualafnya Amanda Manopo demi menikah dengan Arya Saloka adalah bentuk ketulusan. Hak itu karena Amanda Manopo memutuskan dirinya menjadi istri Arya Saloka di masa depan.


"Aduh duh..bikin penasaran nih gais emak-emak di rumah. Ternyata Arya Saloka dan juga Amanda Manopo kini sudah sah menjadi agama Islam. Dan Amanda Manopo putuskan kalau dirinya akan selamanya menjadi istri Arya Saloka di masa depan," tambahnya.


“Yang mana di sini, lagi-lagi dan lagi, kini nama Arya Saloka dan Amanda Manopo yang berperan sebagai Al dan Andin di Sinetron Ikatan Cinta, kini nama kedua artis si cantik dan si tampan ini memang menjadi sorotan karena berkat akting dan terkenal keromantisannya sehingga banyak para fans Ikatan Cinta yang menjodoh-jodohkan keduanya sehingga berjodoh di dunia nyata. Nah gais bagaimana kah menurut pendapat kalian tentang hal ini? Silahkan tuliskan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini,” sambungnya.

CEK FAKTA:


Video  yang diunggah pada Jumat (24/2/2023) itu berdurasi 3 menit 59 detik. Hingga Sabtu (25/2/2023) pagi, video itu sudah ditonton 4,4 ribu kali. 

Baca Juga:Proses Cerai Belum Tuntas Sepenuhnya! Dedi Mulyadi Akan Lakukan Langkah Ini Terhadap Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika


Video itu dibuat dari potongan-potongan slide gambar Amanda Manopo dan Arya Saloka yang diambil dari akun medsos keduanya. Selain itu, potongan gambar lainnya juga diambil dari adegan sinetron Ikatan Cinta.


Dengan beraninya, pengunggah video menyebut jika Amanda Manopo telah resmi menjadi mualaf. Padahal faktanya, Amanda Manopo belum pernah menyatakan dirinya telah mualaf.


Kanal Youtub Story' Hit TV juga menyebut dengan lantang bahwa Arya Saloka dan Amanda Manopo telah menikah sebagai suami dan istri. Padahal faktanya, Arya Saloka sendiri sudah memiliki seorang istri, yakni Putri Anne.


KESIMPULAN


Dari hasil penelusuran dan bukti fakta yang ada, video dari kanal Story' Hit TV berjudul "Cantik Alami Ternyata Amanda Manopo Kini Resmi Menjadi Mualaf Hanya Karena Demi Sang Suami, Arya Saloka" adalah misleading atau menyesatkan.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak