4 Klaim Keberhasilan Prestasi Ambu Anne Selama 4 Tahun Jadi Bupati Purwakarta: Catat Nomor 1 Paling Istimewa

Masa jabatan Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika tersisa 7 bulan.Namun selama 4 tahun lebih menjadi Bupati Purwakarta, namun patut diakui berbagai torehan keberhasilan yang diraihnya. Seperti apa?

Julio
Jum'at, 10 Februari 2023 | 07:48 WIB
4 Klaim Keberhasilan Prestasi Ambu Anne Selama 4 Tahun Jadi Bupati Purwakarta: Catat Nomor 1 Paling Istimewa
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika. (Antara)

Suara Denpasar – Masa jabatan Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika tersisa 7 bulan. Namun selama 4 tahun lebih menjadi Bupati Purwakarta, patut diakui memang berbagai torehan yang diraih oleh Ambu Anne yang kini sedang menghadapi proses perceraian dengan suaminya Kang Dedi Mulyadi

Dalam pemaparan Ambu Anne ada 4 keberhasilan prestasi yang sudah ditorehkan sebagai orang nomor satu di Kabupaten Tabanan. 

Hal itu disampaikan Ambu Anne ketika agenda Musrenbang 2024 Kecamatan Sukatani yang digelar di Hidden Valley Hills, Kamis, (9/2/2023) seperti dilansir situs resmi Pemkab Purwakarta. 

1. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Purwakarta Meningkat

Baca Juga:Bali United Wajib Bayar Denda Usai Kontra Persib, Sesuai Regulasi BRI Liga 1 2022/2023

Ambu Ambu menjelaskan berkaitan dengan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Purwakarta tahun 2019-2022. Sesuai data yang disampai BPS, pada masa pandemi Covid-19 yang terjadi pada tahun 2019-2020. 

IPM Purwakarta mengalami peningkatan sebesar 0,15 poin pada tahun 2020, kemudian pada tahun 2021 dan 2022 mengalami peningkatan masing-masing sebesar 0,16 poin dan 0,58 poin.

"Dalam kurun waktu tahun 2019 sampai 2022 IPM Kabupaten Purwakarta mengalami peningkatan sebesar rata- rata 0,30 poin per tahun," ujar Ambu Anne. 

2. Angka Kemiskinan Menurun

Ambu Anne tak menampik angka kemiskinan dimasa pandemi Covid-19 meningkat, itu akibat dampak penurunan aktifitas perekonomian yang terkerek. 

Baca Juga:Ketimbang Minta Sumbangan, Nunung Srimulat Pilih Kerja Untuk Biaya Pengobatannya

Pengaruhnya jelas mengakibatkan terjadinya beberapa lay off di sektor usaha atau industri, yang ditandai dengan bertambahnya jumlah penduduk miskin sebesar 8.310 jiwa pada kurun waktu tahun 2019-2020. 

Kemudian pada tahun berikutnya masih karena dampak pandemi, jumlah penduduk miskin bertambah sebesar 4.100 jiwa atau sekitar 1.205 KK.

"Namun demikian, pada kurun waktu tahun 2021-2022, karena perkembangan perekonomian semakin membaik, akhirnya angka penduduk miskin menurun sebesar 850 jiwa atau sekitar 208 KK," ungkapnya.

3. Angka Pengangguran 

Angka pengangguran pada masa pandemi Covid-19 tahun 2019-2020, tingkat penganguran terbuka (TPT) mengalami peningkatan dari 9,65 persen menjadi 11,07 persen dan tingkat partispasi angkatan kerja (TPAK) mengalami penurunan dari 63,88 persen menjadi 60,96 persen diindikasikan sebagai dampak berkurangnya aktifitas perekonomian regional pada ketersediaan lapangan kerja sebagai efek makro dari pandemi Covid-19.

"Namun, seiring dengan berkurangnya efek pandemi, pada tahun 2020 TPT menurun menjadi 10,70 persen dan TPAK meningkat menjadi 61,31 persen di tahun 2020. Kemudian di tahun 2022 TPT menurun menjadi 8,75 persen dan TPAK meningkat menjadi 65,21 persen," jelasnya. 

4. Produk Domestik Regional Bruto Atas Dasar Harga Berlaku (PDRB ADHB) Meninkat

Berkaitan dengan pendapatan perkapita. Setelah mengalami penurunan pada masa pandemi Covid-19 pada tahun 2019-2020 lalu, yaitu penurunan PDRB ADHB Perkapita dan PDRB ADHK Perkapita. 

Pada tahun 2021 PDRB ADHK Perkapita mengalami penurunan, sedangkan PDRB ADHB Perkapita mengalami peningkatan.

Kenaikan tersebut kemungkinan disebabkan oleh kenaikan harga produk-produk konsumsi sehari-hari masyarakat yang disebabkan oleh mulai munculnya tren kenaikan nilai inflasi secara global yang kurang lebih dimulai pada pertengahan tahun. 

“Sedangkan kenaikan PDRB ADHK Perkapita tahun 2021 diindikasikan sebagai akibat dari bertambahnya jumlah penduduk," pungkas Ambu Anne.

Dari 4 keberhasilan prestasi Ambu Anne tersebut nomor 1 paling istimewa, karena meski pandemi Covid-19 terjadi IPM terus mengalami peningkatan.

Tahun 2019 sampai 2022 IPM Kabupaten Purwakarta mengalami peningkatan sebesar rata- rata 0,30 poin per tahun. ***

News

Terkini

Inara Rusli berharap agar sidang mediasi pertamanya dengan Virgoun berjalan dengan lancar.

Lifestyle | 13:49 WIB

Ernando Ari, kiper Persebaya Surabaya yang menjadi salah satu pemain langganan Timnas Indonesia sukses mencuri perhatian pecinta sepakbola.

Olahraga | 13:36 WIB

Dalam sebuah tangkapan layar yang diunggah akun gosip, tampak apabila Fuji maupun Thariq Halilintar saling unfollow akun IG.

Lifestyle | 13:28 WIB

Liga 1 2023/2024 akan bergulir pada bulan Juli mendatang, skuad Persib Bandung pun kini tengah bersiap dengan melakukan latihan secara intensif.

Olahraga | 13:12 WIB

Winger PSIS Semarang Taisei Marukawa membuat suporter PSIS dari kalangan kaum hawa patah hati.

Lifestyle | 12:39 WIB

Mantan pemain Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan yang saat ini bermain dengan klub Challenger Pro League, K.M.S.K. Deinze mengungkapkan keinginannya untuk menjadi seorang polisi.

Olahraga | 12:38 WIB

Winger PSIS Semarang Taisei Marukawa baru saja menikah pada bulan April lalu.

Olahraga | 12:22 WIB

Hal tersebut terungkap ketika mereka merayakan acara gender reveal calon anak kedua Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Lifestyle | 12:09 WIB

Best Player Liga 1 2021/2022 Taisei Marukawa Menolak Disebut Pemain Terbaik PSIS Semarang, Tapi Sosok Ini..

Olahraga | 11:58 WIB

Kiper keturunan Indonesia-Italia Emil Audero, kini digadang-gadang masuk ke dalam daftar pemain yang bakal dinaturalisasi PSSI.

Olahraga | 11:56 WIB

"Mangkrak karena Anies mengeluarkan Pergub 31 tahun 2022..."

Metropolitan | 13:54 WIB

Dari hasil penipuan PO iPhone si kembar Rihana dan Rihani bawa kabur duit para korban Rp 35 miliar

Metropolitan | 11:47 WIB

Korban bernama Ayu Wandira tewas di tempat usai terlindas roda belakang sebelah kiri kontainer

Metropolitan | 10:57 WIB

Dalam insiden gondola jatuh itu ada 3 korban, satu tewas, satu luka berat dan satu lainnya luka ringan

Metropolitan | 06:21 WIB

Kami harapannya ditahan 2,5 tahun minimal harapan kami. Tapi jaksa penuntut umum telah menerapkan 1,3 tahun, kata Verawati.

Metropolitan | 02:40 WIB

Saat dimediasi, Virgoun minta hak asuh penuh untuk anak-anaknya.

Gosip | 13:56 WIB

Kenalan yuk dengan Soraya Rasyid yang sedang jadi sorotan!

Gosip | 13:55 WIB

Rebecca Klopper minta maaf atas kegaduhan yang terjadi akibat video syur mirip dirinya beredar.

Gosip | 13:44 WIB

Mata Inara Rusli tampak sembab saat keluar dari ruang sidang.

Gosip | 13:34 WIB

Hariati menuturkan bahwa menantunya, Venna Melinda, jadi penyebab sang putra kini ditahan.

Gosip | 13:10 WIB
Tampilkan lebih banyak