Sugeng Rawuh! Suporter Sambut Pemain Asing Bidikan PSIS Semarang Vitinho, Fix Diresmikan?

Suporter PSIS Semarang sudah ramai menyambut kedatangan pemain asing yang dikabarkan menjadi bidikan PSIS Semarang, Vitinho.

Anggrayani
Sabtu, 21 Januari 2023 | 16:50 WIB
Sugeng Rawuh! Suporter Sambut Pemain Asing Bidikan PSIS Semarang Vitinho, Fix Diresmikan?
Sugeng Rawuh! Suporter Sambut Pemain Asing Bidikan PSIS Semarang Vitinho, Fix Diresmikan? (Instagram Vitinho)

Suara Denpasar – PSIS Semarang saat ini masih menyisakan satu slot untuk pemain asing usai melepas Alie Sesay dan Jonathan Cantillana.

PSIS Semarang kini baru memiliki tiga pemain asing yakni Taisei Marukawa, Carlos Fortes dan Ryo Fujii.

Kini, suporter PSIS Semarang sudah ramai menyambut kedatangan pemain asing yang dikabarkan menjadi bidikan PSIS Semarang, Vitinho.

Bahkan, supporter sudah memenuhi kolom komentar akun Instagram pemain asal Brasil tersebut sejak beberapa hari lalu.

Baca Juga:Libur Panjang Imlek, Polda Metro Jaya Rekayasa Lalin di Titik Rawan Kemacetan

“Sugeng Rawuh ndes,” tulis akun @ny.nshih di akun instagram @vitinhov14.

“Welcome @psisfcofficial,” tulis @superchandori.

“Welcome to semarang brodie,” lanjut @alisyukron_.

“ Ayo ayo ayo @psisfcofficial,” tulis @why_agussupriyadi_.

“Jos ngyel poll, selamat datang @psisfcofficial,”erikfaizal.

Baca Juga:Mengetahui Karakter Tim Lawan, Jadi Kunci PSM Makassar Curi Poin Di Kandang Bali United

“Go PSIS. Selamat datang,” lanjut @momomimi727 dan masih banyak lagi ucapan selamat datang dari suporter PSIS Semarang lainnya.

Lalu apakah Vitinho sudah resmi didatangkan PSIS Semarang? 

Menurut pantauan tim suaradenpasar.com melalui akun resmi klub, belum ada tambahan pemain asing baru yang dikontrak PSIS Semarang.

Isu kedekatan PSIS Semarang dengan Vitinho ini dikabarkan sejumlah akun gosip bola salah satunya @gozipbola.

“Pemain berkebangsaan Brazil, Vitinho(RW/LW/29) dikabarkan akan merapat ke PSIS Semarang,” tulis akun tersebut.

“Sebelumnya doi memperkuat klub kasta 3 Liga Portugal, Vitoria Setubal. Letssee Gobs,” lanjut akun yang memiliki pengikut lebih dari 15 ribu tersebut. (Rizal/*)

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Olahraga

Terkini

Tampilkan lebih banyak