Suara Denpasar – Artis Uya Kuya tampaknya mulai muntab dengan pernyataan Denise Chariesta setelah dia tidak mau menjadikan perselingkuhan RD dengan Denise Chariesta sebagai konten. Sebab, Denise sebelumnya menyebut Uya Kuya selingkuh hingga mendapat mesin cuci dan kulkas dari RD.
Tudingan-tudingan itu membuat membuat Uya Kuya marah dan meminta Denise Chariesta membayar utang kepadanya. Hal itu disampaikan Uya Kuya saat diwawancarai wartawan. Dilansir dari Youtube Was Was, Senin (21/11/2022).
Uya Kuya awalnya menyinggung soal kenapa dia tidak mau menjadikan perselingkuhan RD dengan Denise Chariesta sebagai konten di Youtube Uya Kuya TV. Banyak yang menduga pengusaha berinisial RD adalah Regi Datau, suami presenter Ayu Dewi,
Pada intinya, Uya Kuya tidak mau menjadikan konten karena baik RD dan istrinya, maupun Denise Chariesta adalah sama-sama temannya.
Baca Juga:PPAD bersama Kementrian PUPR Siap Hijaukan IKN dengan Limpahi Bibit Berkualitas
Dia kemudian menjawab soal tudingan Denise Chariesta yang menyebutnya selingkuh lantaran dianggap melindungi RD yang selingkuh. Menjawab tuduhan ini, Uya Kuya menyatakan ke Denise kalau bicara harus ada bukti.
“Itu udah mulai mengada-ngada ya. Lu ngomong kalau ada bukti. Jangan menciptakan opini yang ibaratnya ngajak-ngajak orang lain mencebur juga gitu,” kata Uya Kuya.
Lebih lanjut soal RD datang ke rumah Uya Kuya dan memberikan mesin cuci dan kulkas, Uya Kuya mengatakan bahwa dia tak semiskin itu. Bahkan, dia menyebut Denise Chariesta kurang ajar.
“Nah, itu kurang ajar lu (Denise, red). Fitnah lu. Lu menurunkan derajat gue. Kesannya gue suka minta-minta. Sorry bos,” kata Uya Kuya.
Sedangkan istri Uya Kuya, Astrid Khairunisha tertawa terkait hal itu. Lebih lanjut Uya Kuya mengatakan, terserah RD mau datang ke rumahnya. Lagi pula RD sudah berteman dengannya cukup lama. Setelah itu, Uya Kuya justru menyinggung soal utang Denise Chariesta kepadanya.
Baca Juga:Bilang Paman Disekap, Wanda Hamidah Disebut Provokator hingga Ada Seruan Penangkapan
"Gue biar sekarang lagi gak kerja di TV, bukan gue miskin-miskin amat. Bayar dulu utang lu, Denise, ama gua. Kesal gue lama-lama,” kata Uya Kuya lantas tertawa.
Meski demikian, Astrid buru-buru mengatakan, masalah utang jangan diperlebar lagi. Uya Kuya juga mengatakan gak mau ungkit-ungkit soal utang Denise kepadanya.
Astrid mengatakan, pada intinya dia tidak menutup kemungkinan berteman kembali dengan Denise Chariesta meski sudah diserang dengan beberapa hal. Yakni soal tudingan Uya Selingkuh selingkuh dan mendapat mesin cuci dan kulkas dari RD.
“Sekarang masih berteman. Cuma dia memang lagi keluar jalur, di dunianya sendiri. Ya kita doakan dia kembali lagi. Maksudnya balik on track, Denise yang dulu yang kita kenal. Karena kita berteman itu tulus,” jelas Astrid.
Astrid malah mengatakan sudah menasihati Denise Chariesta. Menunjukkan mana yang salah. Akan tetapi kalau Denise tidak mau mendengar, dia pun tak bisa berbuat apa-apa lagi.
Ketika ditanya wartawan berapa utang Denise kepadanya, Uya Kuya mengatakan masalah utang jangan diomongkan lagi. Ditanya lagi tahun berapa Denise berutang, Uya Kuya menjawab baahwa anggap saja itu bercanda.
“Ngomongin utang-utang jadi masalah baru, nih. Ya kepancing gue ama lu pada. Gak usah dibahas lah,” kata Uya Kuya. (*)