Scroll untuk membaca artikel
Minggu, 20 November 2022 | 13:10 WIB

Oh Ternyata Nani Wijaya itu Najwa Shihab

Iwan
Oh Ternyata Nani Wijaya itu Najwa Shihab
Najwa Shihab sebagai pemeran Nani Wijaya dalam Film Sri Asih. (Istimewa)

Suara Denpasar - Banyak warganet yang bertanya, mengapa nama Nani Wijaya menjadi trending topik di Twitter hingga Minggu (20/11/2022).

Jawabnnya ternyata ini tentang sebuah film berjudul Sri Asih. Film besutan Joko Anwar tersebut salah satu pemainnya adalah Najwa Shihab yang berperan sebagai Nani Wijaya.

Penonton pun dibuat kaget dengan peran Najwa Shihab sebagai Nani Wijaya.

“Nggak nyangka sih kmrn pas liat beliau. Waow beneran nggak nih. Pas mantengin credit di akhir, wah ternyata emang beneran. Gokil dah,” tulis salah seorang warganet sebagaimana dikutip suara.com.

Baca Juga:Kang Sule Berani Jabat Tangan Pacar Mantan Istrinya hingga Ditanya Kapan Nikah, Ini Jawaban Nathalie Holscher

“Pas nonton aku nunggu Dewi Asih, lah tapi dibuat kaget muncul Nani Wijaya diperanin oleh mbak itu (Najwa Shihab),” ungkap warganet lainnya.

Sebelumnya Joko Anwar lewat akun Twitter pribadinya @jokoanwar juga telah memberikan petunjuk terkait pemeran Nani Wijaya lewat unggahan foto berupa siluet seorang perempuan.

“Bangga sekali kami di @BCUindonesia bisa bekerja sama dengan kakak yang satu ini untuk film Sri Asih. Yang udah nonton, jangan dibocorin dulu yah,” tulis sutradara 46 tahun itu, Sabtu (19/11/2022).

Diketahui, dalam film yang dibintangi oleh Pevita Pearce tersebut, Nani Wijaya adalah titisan dari Sri Asih pertama.

Karakternya digambarkan sebagai seorang gadis dari keluarga terpandang yang bekerja menjadi investigator independen. Ini mirip dengan pekerjaan jurnalis yang dilakoni oleh Najwa Shihab.

Baca Juga:Belum Tayang, Denny Sumargo Bongkar Isi Podcast dengan Denise Chariesta: Dia Punya Sisi Humanise Tapi Punya Pengalaman Buruk

Dalam pekerjaannya itu, membawanya berkeliling dunia dalam rangka menghentikan aksi para kriminal dan jejaring mafia global hingga menjadi titisan dari Dewi Asih dan menyandang gelar Sri Asih, Sang Dewi Keadilan.

Sebagai sosok titisan Sri Asih pertama, Nani Wijaya terhubung dengan para leluhurnya dan dapat memanifestasikan kekuatan jiwa-jiwa mereka ke dalam tubuh Sri Asih.

Film Sri Asih telah tayang sejak Kamis (17/11/2022) dan sukses ditonton lebih dari 100 ribu orang dalam satu hari setelah rilis di bioskop.

Film garapan Jagat Sinema Bumilangit tersebut diperankan oleh sejumlah pemain film terbaik di Indonesia, seperti Pevita Pearce sebagai pemeran utama serta sejumlah aktor dan aktris kondang lain, di antaranya Ario Bayu, Christine Hakim, Jefri Nichol, Surya Saputra dan Reza Rahadian. (*)

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Lifestyle

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda