Kaget, Ini Mantan Pacar Lucinta Luna dan Nathalie Holscher, Orang yang Sama, Ciri-cirinya Terkuak

Lucinta Luna makin blak-blakan terkait mantan pacarnya. Dia juga menyebut, mantan pacarnya itu sempat juga menjalin hubungan asmara dengan Nathalie Holscher, sebelum Nathalie menikah dengan komedia Sule.

Aryo
Rabu, 02 November 2022 | 07:14 WIB
Kaget, Ini Mantan Pacar Lucinta Luna dan Nathalie Holscher, Orang yang Sama, Ciri-cirinya Terkuak
Kevin Hillers, mantan pacar Lucinta Luna dan Nathalie Holscher. (Instagram @kevin_hillers/ @lucintaluna/ @nathalieholscher)

Suara Denpasar – Lucinta Luna makin blak-blakan terkait mantan pacarnya. Dia juga menyebut, mantan pacarnya itu sempat juga menjalin hubungan asmara dengan Nathalie Holscher, sebelum Nathalie menikah dengan komedia Sule.

Lucinta Luna awalnya mengungkapkan bahwa mantan pacarnya pernah pacaran juga dengan Nathalie Holscher melalui sebuah podcast lewat kanal Youtube Lucinta Luna TV. Dia mengatakan setelah menjalani hubungan pacaran setahun lamanya, dia putus sang pacar. Kemudian mantan pacarnya itu berpacaran dengan Nathalie Holscher.

“Sama-sama mantan kita,” kata Lucinta.

Yang membuat Lucinta Luna kesal, berpacaran selama setahun, sang pria itu tak mau membuka ke publik bahwa dia adalah kekasihnya. Namun, ketika sudah putus dan berpacaran dengan Nathalie Holscher, langsung diumumkan ke publik lewat unggahan di media sosial.

Baca Juga:TERBONGKAR! Boy William, Pernah Ajak Kencan, tapi Belum Icip-icip Lucinta Luna

“Padahal itu lagi anget-angetnya. Ya Allah, seorang Lucinta Luna nggak diakui (sebagai pacar) selama setahun (berpacaran). Putus sama aku, dapat Bunda (Nathalie Holschers) langsung diakui (sebagai pacar),” lanjut Lucinta.

Nathalie Hoscher pun mengakui mantan pacarnya adalah bekas Lucinta Luna. Dia mendapat kepastian itu ketika diberi tahu Lucinta Luna. Hal itu pun membuatnya kaget bukan main, hingga dia langsung memutuskan hubungan asmaranya dengan pria bekas Lucinta Luna tersebut.

“Jadi ternyata mantan itu baru beberapa hari dekat sama gue. Tiba-tiba dia (Lucinta Luna) ngasih tahu, ‘itu mantan aku’. Oh my God, oh my God, oh my God. Blas, langsung pergi. Gue kaget banget, demi Allah,” jelas Nathalie.

Siapa sebetulnya pria yang pernah menjadi pacar Lucinta Luna kemudian berpacaran dengan Nathalie Holscher? Lucinta makin berani mengungkap ciri-ciri sang pria tersebut. Itu disampaikan Lucinta Luna saat menjadi bintang tamu dalam acara Pagi Pagi Ambyar di Trans TV. Selain Lucinta Luna, ada juga Titi Kamal sebagai bintang tamu.

“Siapa sih mantannya?” tanya Rian Ibram, sang pembawa acara dalam acara itu didampingi Dewi Perssik dan Nazar.

Baca Juga:Bongkar, Lucinta Luna Sebut Inisial BM, Artis dan Youtuber Tenar yang Terakhir Kencan Dengannya

Lucinta pun mengungkap siapa sosok pria yang pernah berpacaran selama setahun dengannya itu. Dia mengatakan, pria tersebut adalah seorang artis sinetron.

“Pernah main jadi adiknya Kak Titi Kamal di SCTV,” terangnya.

Tak berhenti di sana, dia juga membeberkan bahwa lelaki ini sedang ada kasus. “Semoga kasus kamu segera kelar, ya. Dan semoga suatu saat kita ketemu lagi, dan kamu bisa balik lagi sama aku,” tandas Lucinta Luna membuat pernyataan terbuka untuk sang mantan pacar.

“O, yang punya kasus? O, aku tahu siapa sih orangnya, ya,” tandas Rian Ibram.

“Eh, keceplosan,” kata Lucinta.

Dewi Perssik pun penasaran. Dia bertanya ke Rian Ibram. Kemudian Rian Ibram membisiki Dewi Perssik. Dewi Perssik pun terlihat seperti kaget.

“Eh, Ya Allah. Ya Allah,” kata Lucinta Luna merasa keceplosan.

Nazar pun ikut penasaran. Dia dibisiki Dewi Perssik, hingga seperti orang kaget. Namun, Nazar buru-buru bercanda mengatakan siapa sih, karena dia tak mendengar apa-apa.

“Siapa sih,” kata Nazar membuat semua ngakak.

Ciri-ciri yang disebut Lucinta Luna tentang sosok pria yang pernah menjadi pacarnya, juga menjadi pacar Nathalie Holscher ini pun mengerucut ke Kevin Hillers. Sebagaimana diketahui, Kevin Hillers pernah main di sinetron "Cinta dan Kesetiaan" di SCTV yang dibintangi Titi Kamal sebagai Annisa. Sedangkan Kevin Hillers sebagai Aldo, adik dari Anissa.

Di sisi lain, Kevin Hillers juga merupakan artis sinetron yang sedang berkasus. Dia dilaporkan karena diduga melakukan penganiayaan. Dan kini sudah jadi tersangka atas laporan Siska Khair.

Bahkan, netizen pun semakin yakin bahwa Kevin Hillers lah sosok pria yang pernah menjadi pacar Lucinta Luna dan Nathalie Holscher.

“Kevin yang di (sinetron) Ikatan Cinta,” kata AZWIR MAN.

“Mantan LL (Lucinta Luna, red) & NH (Nathalie Holscer) itu maksudnya Kevin kan yang lagi kasus ama Siska?” tulis Vey Mylife.

“Kevin Hillers? (emoticon tertawa),” tanya Nonton ahh. (*)

Lifestyle

Terkini

Euforia kemenangan timnas Indonesia U-22 yang meraih juara dan medali emas di gelaran SEA Games 2023 yang lalu masih sangat terasa hingga saat ini

Olahraga | 07:00 WIB

Training Center (TC) Perdana tim Persebaya telah dilakukan kemarin, Senin (5/6/2023). TC tersebut dilakukan di Maguwoharjo, Sleman, Jogjakarta.

Olahraga | 06:30 WIB

Eric Abidal bukan bintang Barcelona yang pertama kali datang ke Indonesia. Sosok ini juga pernah berkunjung ke Indonesia dalam peluncuran jersey baru RANS Cilegon FC

Olahraga | 06:15 WIB

Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadivhubinter) Polri, Irjen Krishna Murti menyatakan bahwa terduga makelar kasus yang memeras bule Kanada, Stephane Gagnon (50) di Bali sudah ditangkap. Apakah dua anak buahnya terlibat dalam dugaan pemerasan ini?

News | 05:45 WIB

Dua anak buah Kadivhubinter Polri, Irjen Krishna Murti diperiksa Divisi Propam Polri. Keduanya diperiksa terkait kasus dugaan pemerasan terhadap bule Kanada sebesar Rp1 miliar di Bali.

News | 04:45 WIB

Seluruh fasilitas yang ada di Stadion Citarum tak lagi menjadi tanggung jawab PSIS Semarang, meliputi lapangan, kantor dan ruko.

Olahraga | 04:39 WIB

Mempersiapkan diri untuk Liga 1 2023/2024, Aji Santoso dan Persebaya telah mempersiapkan diri.

Olahraga | 21:00 WIB

Baru-baru ini, aktor Korea Selatan, Kim Seon-ho mengadakan acara fanmeeting di Jakarta.

Lifestyle | 20:45 WIB

Maxime Bouttier yang dikabarkan sedang menjalin hubungan dengan Luna Maya disebut mirip dengan Ariel NOAH.

Lifestyle | 20:30 WIB

Aktor muda Maxime Bouttier sedang digosipkan dekat dengan Luna Maya. Makin disorot karena ketampanan dan karyanya, ternyata wajah sang ayah Maxime Bouttier juga tak kalah ganteng.

Lifestyle | 20:15 WIB

Dalam insiden gondola jatuh itu ada 3 korban, satu tewas, satu luka berat dan satu lainnya luka ringan

Metropolitan | 06:21 WIB

Kami harapannya ditahan 2,5 tahun minimal harapan kami. Tapi jaksa penuntut umum telah menerapkan 1,3 tahun, kata Verawati.

Metropolitan | 02:40 WIB

Bukan hanya satu kali, hampir tiap tahun Pemerintah Provinsi DKI dihadapi masalah yang sama.

Metropolitan | 00:05 WIB

"Korban yang meninggal dunia luka di bagian kepala dan pinggang," ujar Komarudin.

Metropolitan | 21:08 WIB

Dubes AS Sung Y Kim menyatakan bersedia membuka penutup jalur pedestrian yang selama ini memblokade trotoar di depan Kantor Kedubes.

Metropolitan | 20:13 WIB

Sus RIni terlihat sangat antusias mengajari Rayyanza mengenal huruf hijaiyah.

Gosip | 07:00 WIB

Pengalaman hidup membuat Dian Sastrowardoyo menasihati para perempuan agar tak percaya janji laki-laki.

Gosip | 06:45 WIB

Tia Septiana merupakan anak kedua Mandra.

Gosip | 06:30 WIB

Maia Estianty membagikan momen anak-anaknya nonton konser Coldplay bersama sepupu mereka.

Gosip | 06:20 WIB

Dalam sampul video terdapat foto Yuni Shara beserta kedua putranya, Calvin dan Cleo serta keluarga Maia Estianty yang berada dalam satu ruangan rumah sakit.

Gosip | 06:10 WIB
Tampilkan lebih banyak